VOLLEYBALL | BASKETBALL | FOOTBALL | ATLETHIC

Hasil Evaluasi Terkait Penerapan Kurikulum 2013

Hasil Evaluasi Terkait Penerapan Kurikulum 2013 ~ Sobat semua kaitannya dengan penerapan kurikulum 2013 yang sudah kita jalan selama satu semester atau bahkan ada sekolah favorit yang telah menjalaninya selama 3 semester, mungkin banyak dari bapak atau ibu guru yang mengalami kesulitan dalam penerapan kurikulum 2013 ini. apakah dan bagaimana solusi untuk kurikulum 2013 ini. kali ini volimaniak akan berbagi informasi beberapa uraian mengenai kurikulum 2013 khususnya dalam hasil evaluasi penerapan kurikulum 2013 di indonesia

Ketua tim evaluasi Kurikulum 2013 yang juga mantan Dirjen Pendidikan Dasar, Suyanto, mengatakan ada tiga opsi yang dapat dilakukan terhadap implementasi Kurikulum 2013. Opsi pertama adalah menghentikan implementasi Kurikulum 2013 sambil menyempurnakan seluruh komponen dan perangkat Kurikulum 2013. Opsi kedua, meneruskan implementasi Kurikulum 2013 untuk sekolah yang sudah siap melaksanakan sambil melakukan perbaikan. Opsi ketiga, meneruskan implementasi Kurikulum 2013 di seluruh sekolah sambil melakukan perbaikan. Dalam memberikan rekomendasi tiga opsi tersebut kepada Mendikbud, tim evaluasi juga memberikan pertimbangan kebijakan dan implikasi opsi.
http://volimaniak.blogspot.com/

Hasil Evaluasi Kurikulum 2013


Suyanto mengatakan, ada satu hal yang mencuat dalam rapat tersebut, yaitu rencana membuat prototipe sekolah yang baik dalam implementasi Kurikulum 2013. Guru dan Kepala Sekolah berperan utama dalam membuat prototipe.

Sekolah yang bisa menjadi sekolah prototipe itu, bisa merupakan sekolah yang sejak 2013 sudah menjalankan Kurikulum 2013, yaitu sebanyak 6.326 sekolah, maupun sekolah yang baru melaksanakan Kurikulum 2013. Mendikbud meminta tim evaluasi Kurikulum 2013 untuk mengembangkan rencana prototipe itu, dan melakukan penggandaan. Kalau prototipe yang 6.000 sudah hebat, akan dikloning kemana-mana.

Suyanto juga mengatakan, jika opsi kedua menjadi pilihan, maka sekolah yang merasa kesulitan dalam implementasi Kurikulum 2013 boleh kembali menggunakan kurikulum sebelumnya, yaitu Kurikulum 2006. Mendikbud sendiri yang akan berbicara di depan publik tentang kebijakan yang akan dilakukan terkait implementasi Kurikulum 2013.
2 Komentar untuk "Hasil Evaluasi Terkait Penerapan Kurikulum 2013"

rame ya mas yang membahas sistem kurikulum 2013 atau sistem kurikulum terbaru apapun, diharapakan dengan sistem kurikulum keputusan pemerintah dapat meningkatkan taraf pendidikan di Indonesia mas.

iya mas , pemberlakukan kurikulum 2013 kemarin yang mash belum siap dan persiapan yang kurang matang menyebabkan kurikulum 2013 ini agak kacau, makanya adanya kebijakan baru dan harus dievaluasi dulu sebelum penerapan kurikulum 2013

Back To Top